Spesifikasi dan Harga Kamera Canon EOS M10 Terbaru 2017

Canon EOS M10Kamera mirrorles canon terbaru ini diluncurkan pada pertengahan tahun 2015 yang diposisikan sebagai kamera mirrorless dengan harga relatif murah. Dan ternyata sampai saat ini kebutuhan kamera mirrorless semakin meningkat dan kamera Canon EOS M10 menjadi salah satu pilihan untuk bisa diandalkan saat anda bepergian. Karena bentuknya yang mungil memudahkan pengguna untuk menyimpan kamera ini dalam tas, dan mudah saat penggunaan dan juga terasa pas dalam genggaman pengguna.

Kamera mirrorless canon ini menggunakan sensor CMOS APS-C yang juga merupakan sensor yang digunakan pada kamera seri DSLR EOS dengan teknologi image prosesor DIGIC 6. Selain itu Sistem Hybrid CMOS AF II pada kamera canon mirrorless ini bisa menghasilkan autofocus yang cepat pada subjek bidikan kita. Akan sangat membantu bagi seorang pemula untuk mendapatkan hasil foto kamera mirrorless menarik pada momen yang cepat dengan canon eos M10.

Diklaim bisa memberikan kualitas foto cemerlang beresolusi tinggi bahkan di dalam ruangan yang memiliki tingkat pencahayaan rendah sekalipun dengan detil yang menawan, hal yang sangat mungkin dikarenakan resolusi gambar canon EOS M10 yang mencapai 18.0 megapiksel dan didampingi rentang ISO yang luas yakni ISO 100 hingga 12800.

LCD pada kamera mirrorless canon EOS M10 berteknologi layar sentuh akan membuat pengoperasiannya bisa lebih mudah bagi semua pengguna. Layar LCD canon EOS M10 dapat ditekuk hingga 180 derajat ke atas yang secara otomatis mengaktifkan mode self-portrait yang cocok untuk melakukan selfie pada jarak dekat. Dan hasil foto kamera mirrorless yang berkualitas siap untuk di share di sosial media pengguna seperti Instagram, facebook, twitter dan yang lainnya.

Canon EOS M10

Adanya fitur NFC dan WiFi  pada Kamera Mirrorless Canon EOS M10 akan mempermudah proses share dan transfer gambar yang ada di kamera ke smartphone maupun tablet secara nirkabel dan berlangsung cepat. Selain itu koneksi WiFi ini memungkinkan kamera dioperasikan dari jarak jauh menggunakan gadget atau smartphone. 

Spesifikasi EOS M10 secara detail kami tampilkan dalam tabel dibawah ini agar mempermudah anda saat ingin compare atau membandingkan kelebih dan kekurang canon EOS M10 dengan kamera mirrorles merk lain yang sekelas dengan kamera ini.

Spesifikasi Kamera Mirrorless Canon EOS M10

Sensor
CMOS, 22.3 x 14.9 mm
Pixel
18 Megapixels
Resolusi Maksimal dan Gambar
17.9 MP: 5184 x 3456
Format File
Still Images: JPEG, RAW
Movies: MP4, MPEG-4 AVC/H.264
Jenis Lensa
EF-M (EF and EF-S lenses compatible via Mount adapter EF-EOS M)
Ukuran Layar
3.0 inch
Tipe Layar
Rear Touchscreen Tilting LCD (1,040,000)
Panjang Fokal
EF-M 15-45mm f/3.5-6.3
EF-M 55-200mm f/4.5-6.3 IS STM Lens
Aperture Lensa
f/3.5 – 6.3
Kecepatan Rana
30 – 1/4000 second
Continuous Shutter Drive
Up to 4.6 fps at 18 MP for up to 1000 frames
Up to 2.2 fps at 18 MP for up to 1000 frames
Image Stabilization
Yes
ISO Sensitivity
Auto, 100-12800
Exposure Control
-3 EV to +3 EV (in 1/3 EV steps)
Exposure Metering
Center-weighted average metering, Multiple, Spot metering
White Balance
Auto, Custom, Fluorescent (Day White), Fluorescent (Natural White), Fluorescent (White), Incandescent, Kelvin, Shade, Underwater
Self-timer
10 sec. / 2 sec.
Built-in Flash
Yes
Flash Modes
TTL Auto
Jenis Penyimpanan
SD / SDHC / SDXC memory card
Jenis Baterai
1x LP-E12 Rechargeable Lithium-ion Battery Pack, 7.2 VDC, 875 mAh
Dimensi Ukuran
4.3 x 2.6 x 1.4″ / 108.0 x 66.6 x 35.0 mm (WxHxD)
Berat
10.62 oz / 301 g with battery and memory card

Harga Kamera Mirrorles Canon EOS M10


Harga canon EOS M10 di indonesia saat ini masih cukup murah dan terjangkau, mengingat fitur-fitur yang dimiliki kamera mirrorles ini bisa dihandalkan baik pengguna pemula ataupun profesional.di tahun ini harga Canon Eos M10 di lazada ditawarkan dengan harga mulai Rp 5.210.000. dengan harga ini anda bisa mendapatkan lensa Canon EOS M10 Kit EF-M 15-45mm f/3.5-6.3 IS STM. Untuk bisa mendapatkan tambahan lensa lain, misalnya lensa tele zoom 55-200mm tentu saja harga akan menyesuaikan. dan untuk harga Canon Eos M10 Bekas saat ini dikisaran 4,5 jutaan. Belum selisih banyak dengan Harga Canon Eos M10 baru karena waktu peluncuran juga belum lama.


Demikian review Canon EOS M10 yang sangat ringkas, namun semoga bisa bermanfaat bagi para pembaca yang sedang dilema untuk menentukan merk kamera yang akan digunakan. Silahkan datang ke toko kamera terdekat atau langganan anda untuk mendapatkan kamera mirrorless canon eos M10.

0 Response to "Spesifikasi dan Harga Kamera Canon EOS M10 Terbaru 2017"

Post a Comment