Spesifikasi dan Harga Kamera Mirrorless OLYMPUS OM-D E-M5 II terbaru 2017, dengan Image Stabilization 5-axis VCM

Kamera Mirrorles Olympus OM-D E-M5 II memiliki 16,1 MP Live MOS sensornya dengan kemampuan mengurangi noise dalam pemotretan ber-ISO tinggi dan dengan peningkatan kemampuan mereproduksi warna serta kemampuan dynamic range yang luas, sehingga memungkinkan gradasi pada dimensi  foto terang ke gelap lebih natural dari ISO (setara) 100 sampai ISO 25600. Selain itu prosesor engine Truepic VII bekerja mengoptimalkan koreksi gambar agar sesuai aslinya, mencegah abrasi warna dan mengkoreksi ketajaman kontur garis guna memastikan reproduksi subjek foto dengan detail dan tekstur alami.

Untuk mereduksi guncangan yang dapat menyebabkan gambar tak fokus Kamera mirrorless Olympus OM-D E-M5 II memiliki  kemampuan sebagai pelopor teknologi, penstabil gambar 5-Axis VCM sangat efektif dapat mengkompensasi sampai 5 stop. khususnya pengambilan film, akan stabil juga tajam jika digunakan mengambil foto dalam cahaya rendah tanpa tripod.

Kamera ini tahan terhadap percikan air dan debu karena memiliki body yang dilengkapi dengan weather shield. Selain itu material magnesium alloy yang digunakan di Kamera Mirrorless Olympus OM-D E-M5 II akan memungkinkan untuk memotret dalam situasi apapun seperti sat hujan, dalam lingkungan bersalju, panas angin dan berdebu.

Kamera Mirrorles Olympus OM-D E-M5 II dilengkapi dengan fitur unggulan yaitu 40M baru High Res Shot. Dengan menangkap delapan tembakan secara berurutan dan kemudian menggabungkan mereka menjadi satu sehingga sangat ideal untuk mengabadikan karya seni, lanskap atau gambar menakjubkan lainnya dengan 40 megapixel.
Kamera Mirrorless Olympus OM-D E-M5 II

Lensa standard yang ada di Kamera Mirrorless Olympus OM-D E-M5 II yang digunakan yaitu lensa zoom MZD ED 14-150mm f4.0-5.6 (setara 28-300mm, format 35mm) merupakan lensa all-in one. Lensa ringkas ini berukuran 8.3cm dan memiliki multicoating disetiap elemen lensanya, auto fokusnya hening dan cocok untuk penggunaan movie .

LCD Monitor 3 Inchi dengan resolusi 1.037.000 pixel yang dapat berputar ke segala arah dan depan kamera untuk memudahkan saat merekam movie/video disematkan di Kamera Mirrorles Olympus OM-D E-M5 II ini.  Hasil yang didapat akan sangat bagus dan berkualitas meski untuk memotret di sudut yang susah. Selain itu penggunaan untuk melihat kembali hasil bidikan akan jadi mudah.

Lebih jauh tentang detail kamera Mirrorless Olympus OM-D E-M5 II kami berikan dalam sepsifikasi yang tertulis di dalam tabel di bawah ini.

Spesifikasi Kamera Mirrorless Olympus OM-D E-M5 II

Model
Olympus OM-D  E-M5 II
Sensor resolution
16.1 MP (effective)
Sensor Type / Size
Four Thirds / (17.4 x 13.0 mm)
Image stabilization
Sensor-shift / 5-axis
Image Processor
TruePic VII Image Processor
AF System
81-points / Contrast-detect
Max shutter speed
60 – 1/16000 sec
Continuous shooting speed
5fps unlimited JPEG and RAW
(10fps with fixed focus and IS off)
Light Metering Sensor
324 zones
ISO Sensitivity
200 – 25600
(100 with boost)
Flash
No
Flash sync speed
1/250 sec
LCD
3.0-inch 1037K-dots Fully Articulated Touchscreen
Viewfinder
EVF 2360K-dots 100% coverage
Magnification: 1.3x or 1.48x / 0.65x or 0.74x
Video Recording
1080p30/24 (ALL-I or IPB)
1080p60 (IPB)
720p60/30/24 (ALL-I or IPB)Stereo sound
Mic socket
Yes
Build Quality
Magnesium alloy
Weather Sealing
Dust, Splash and Freezeproof construction down to 14 degrees Fahrenheit / -10 degrees Celsius
Conection
Wi-Fi
Battery life (CIPA)
310
Weight
469 g (1.03 lb / 16.54 oz)
Dimensions
124 x 85 x 45 mm (4.88 x 3.35 x 1.77″)

Harga Kamera Mirrorless Olympus OM-D E-M5 II


Saat pertama kali diluncurkan di indonesia, kamera ini dihargai Rp 17.999.000 dengan lensa ED 12-50mm f3.5-6.3 EZ per maret tahun 2015. Untuk saat ini anda bisa mendapatkan kamera ini dengan harga  dan untuk saat ini anda bisa mendapatkan Kamera Mirrorless Olympus OM-D E-M5 II + Lensa 12-40mm F2.8 seharga Rp. 23.259.000.


Semoga ulasan mengenai kamera mirrorles yang sedang trend saat ini, semoga bermanfaat untuk pembaca dapat mengetahui tentang Spesifikasi dan Harga Kamera Mirrorless Olympus Om-D E-M5 II 

0 Response to "Spesifikasi dan Harga Kamera Mirrorless OLYMPUS OM-D E-M5 II terbaru 2017, dengan Image Stabilization 5-axis VCM"

Post a Comment